Minggu, 31 Juli 2011

Marhaban Yaa Ramadhan

Ramadhan adalah bulan suci yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim diseluruh dunia. Dibulan itu umat muslim diwajibkan untuk berpuasa, yakni tidak makan dan minum sejak ba'da subuh hingga maghrib tiba. Makna sebenarnya dari puasa adalah mencegah hawa nafsu dan juga menumbuhkan rasa empati dan simpati kepada saudara2 kita yg berkekurangan, dan yg utama adalah wujud ketaatan kita kepada Allah SWT. Dibulan suci itu Allah akan melimpahkan barohkah, rahmat dan ampunan-Nya, selain juga melipat gandakan pahala baik dari amalan wajib maupun sunah. Marilah kita sambut Ramadhan tahun ini dengan syukur dan suka cita, dengan saling berlomba-lomba dalam beribadah mencari pahala dari Allah SWT. Selamat menunaikan ibadah puasa, semoga Allah memberikan kekuatan lahir batin sehingga kita dapat menjalan puasa dengan khusuk dan sempurna hingga akhir ramadhan, serta menggolongkan kita sbg umat-Nya yang bertaqwa. Amin.